Jawaban Cepat untuk Semua Pertanyaan Anda tentang Penggunaan dan Fitur LMS Kami, dari Pendaftaran hingga Evaluasi
Aplikasi atau situs Academy adalah platform Learning Management System (LMS) untuk para tenaga pemasar atau agen sebagai fasilitas pembelajaran secara elektronik (e-learning) yang mencakup self-learning, kuis, laporan terkait pembelajaran, video conference dan lain sebagainya.
Tenaga pemasar memiliki satu platform yang komprehensif dengan banyak keuntungan seperti di bawah ini:
1. Materi pembelajaran dapat diakses oleh Pengguna kapan dan dimana saja
2. Pengguna dapat lebih cepat mendapatkan materi pembelajaran terbaru
3. Kemudahan dalam memantau kinerja tim dalam menyelesaikan materi pembelajran secara real time
4. Memungkinkan berbagai bentuk interaksi seperti diskusi, kolaborasi atau umpan balik dari Pengguna
Berikut ini adalah langkah memudah untuk melakukan pendaftaran dan mulai menggunakan aplikasi Academy untuk masing-masing kelompok tenaga pemasar:
Saat ini, aplikasi Academy tersedia di platform web dan aplikasi mobile untuk perangkat iOS. Pengguna dapat mengunduh aplikasi di App Store. Nama aplikasinya adalah “Academy”.
Tidak ada biaya.
Tenaga pemasar dapat menentukan pilihan akses pada area menu di samping kiri (sidebar). Pilihan materi pembelajaran akan tersedia di layar sebelah kanan dan Pengguna dapat menekan tombol ”Mulai Belajar” untuk memulai pelajaran. Materi pelatihan dapat berbentuk video, materi tertulis, atau mengikuti aktivitas interaktif lainnya yang tersedia.
Gunakan area pencarian kata (search bar) di bagian atas dan masukkan kata kunci dari nama kursus atau materi belajar yang diinginkan, seperti kategori atau judul pelatihan.
Ya, aplikasi ini memiliki fitur untuk berinteraksi dengan instruktur melalui forum diskusi, kolom pertanyaan materi pelatihan, atau fitur tanya-jawab di sesi webinar. Pengguna dapat mengajukan pertanyaan, mendiskusikan topik tertentu, atau meminta umpan balik langsung dari instruktur.
Materi pembelajaran yang bersertifikat akan memiliki keterangan ”(Sertifikasi)”. Dokumen sertifikat digital (e-certificate) dapat diunduh setelah Pengguna menyelesaikan materi pembelajaran tersebut.
Silakan ajukan pertanyaan atau laporkan saat menemukan kendala teknis kepada tim internal untuk masing-masing saluran distribusi/distribution channel (DC) melalui email di bawah ini:
Bancassurance (BAN): btr.training@panindai-ichilife.co.id